Rabu, 23 Januari 2013

Aplikasi Terapeutik Stem Cell

Sel stem ( batang ) embrionik mempunyai kemampuan untuk berproliferasi secara terus-menerus dalam kultur optimal dan dalam keadaan tertentu mampu berdiferensiasi menjadi berbagi tipe sel jaringan, seperti otot polos, kardiomiosit, neuron, sel beta-pankreas, dan kondosit. Karena sifat ini, sel stem embrionik ini dapat dipakai untuk mengobati berbagai penyakit degenerative. Dalam beberapa tahun lagi sel stem embrionik manusia ini dapat dipakai untuk transplantasi berbagai organ yang rusak,seperti ginjal, hati, jantung dan tulang. Penggunaan sel stem embrionik masih dibayangi oleh berbagai masalah etika dan masih dilarang dibeberapa Negara, seperti di AS, Jerman, dan Perancis sehingga menghambat kemajuan penelitian. Namun, di berbagai Negara lain, seperti, Inggris, Singapura, Korea, India, dan China, Penggunaan sel stem embrionik manusia untuk kedokteran regenerative diperbolehkan sehingga penelitian di Negara-negara tersebut telah mengalami banyak kemajuan . Untuk mencegah kontroversi ini, alternatif lain adalah menggunakan human Umbilicial Cord Blood (hUBC) yang mengandung banyak sel batang dewasa ( adult stems cells ) dan mempunyai kemampuan proliferasi lebih baik daripada sel stem sumsum tulang             
   ( hBM = Human Bone Marrow ).


0 komentar:

Posting Komentar